Kasih Sayang Orang Tua Bisa Cegah Kenakalan Remaja

Kenakalan remajw


spirit.my.id – Kenakalan remaja sejak dulu sudah menjadi perhatian masyarakat, namun intensitasnya dinilai tidak terlalu mengkhawatirkan karena media untuk melihat dan mencontoh perilaku negatif sangat terbatas. 

Lalu bagaimana kenakalan remaja di era milineal seperti sekarang ? 

Artikel Terkait :

https://spirit.my.id/2022/05/masaa-remaja-usia-penuh-energi.html?m=1

Banyak yang menilai sudah akut alias membahayakan mulai penyalahgunaan obat-obatan, mabuk, sex bebas dan lainnya.  Ya, degradasi moral sudah menghinggapi sebagian anak muda di tanah air.


Miris memang tapi begitulah faktanya. 

Untungnya remaja yang demikian hanya sebagian kecil tapi bukan berarti dibiarkan justru sebaliknya mesti mendapat perhatian dan bimbingan.

Seorang remaja perempuan bernama Neng Siti Nurwahidah, merasa prihatin dengan keadaan remaja seangkatannya yang terjebak oleh kenakalan yang kebablasan.

Cewek manis yang biasa disapa Neng Siti itu memberikan pandangan.

“Faktornya bisa kurang kasih sayang atau perhatian orang tua, bisa juga faktor temen yang pergaulannya bebas, terus bisa karena sosmed juga. Dia terpengaruh kaya ajakan gitu. Faktor didikan agamanya kurang dari orang tua dan lingkungan sekitarnya,” kata, gadis kelahiran 2003 ini.


Neng Siti, memberi tips cara mencegah supaya tidak terjebak dengan perilaku negatif yaitu dengan kedekatan dengan orang tua.

Ia menandaskan orang tua harus lebih berperan memberi arahan dan bimbingan karena lingkungan yang terdekat itu adalah keluarga.

“Faktor kasih sayang orang tua harus lebih memperhatikan biar anaknya itu tidak terbawa ajakan yang tidak baik, bergaul dengan lingkungan yang baik,” lanjutnya.

Baca Juga :

https://spirit.my.id/2022/05/masaa-remaja-usia-penuh-energi.html?m=1

Bila komunikasi terjalin baik antara orang tua dan anak, Neng Siti yakin, tidak akan terbawa arus pergaulan bebas, meski si anak luas pergaulannya.

“Boleh bergaul dengan siapapun juga tapi harus bisa jaga diri jangan sampai terbawa pergaulan yang tidak baik,” ucapnya menutup.

See also  Dokter Rinal Dibayar Dengan Sayuran dan Makanan Ringan

(Res)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *