Atep, Ogah Bertemu Persib Lagi

Persib963 Views




spirit.my.idBerat, mungkin itu yang dirasakan Atep, pasalnya tereleminasi untuk musim kompetisi 2019, padahal pemain asal Cianjur ini tak perlu diragukan lagi loyalitasnya.

10 musim berseragam biru – biru dengan persembahan juara ISL 2014 dan Piala Presiden 2015,  bukti shahih kesetiannya, bahkan banyak yang menyebut, Atep adalah ikon tim.


Cita – citanya untuk mengakhiri karir sebagai pesepakbola profesional di Persib Bandung tak kesampaian. Suka atau tidak, sang pemain harus menerimanya dengan kebesaran hati.


Artikel Terkait :

Setelah mengetahui kontraknya tak diperpanjang, Atep segera menghubungi keluarganya untuk membicarakan hal ini.

“Yang saya hubungi pertama kali adalah istri. Ketika saya tanya sudah siap dengan keputusan ini, istri juga berat, apalagi saya merasa berada dalam satu keluarga,” ucapnya, saat diwawancarai, di mess Persib, 14 Januari 2019.

Bahkan, mantan Kapten itu menyampaikan Tantan, Dado dan Deden Natshir tak percaya kalau dirinya sudah tak bersama tim lagi.

“kalau dengan Hariono saya sudah ketemu, datang kerumahnya. Saya sekarang datang ke mess Persib untuk pamit ke semuanya, ke official yang sudah bersama – sama dengan saya,” tuturnya.

Baca Juga :

https://spirit.my.id/2019/12/doni-pemain-voli-timnas-tak-ada-kata.html

Tak lagi berseragam Maung Bandung, Pemain 33 tahun ini mengatakan, belum menentukan langkah kedepan seperti apa, ia mengakui sudah ada beberapa tim yang menghubunginya, yang pasti, Suami dari Lilis yamaini menegaskan tak ingin bermain di Indonesia.

“Harapannya tidak di tim Indonesia, saya tidak mau nanti harus ketemu dengan Persib dan itu sangat berat. Saya identik dengan Persib ketika nanti harus menjadi musuh di lapangan itu sangat berat,” tegasnya.

See also  Diam - Diam Bek Persib Nick Kuipers, Telah Dirayu Beberapa Klub

(Res)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *