Kaga Gengsi Anak Muda Ini Rajin Bertani


anak muda bertani
Pemuda ini tidak gengsi bertani


spirit.my.id – Tak menampik, anak milineal itu identik dengan nongkrong, gaya – gayaan, hura- hura, tapi, jangan salah lho, ternyata engga semua seperti itu, mau bukti ?

Namanya, Arya Rangga Wijaya, pemuda ini jago bertani.

Arya sapaannya menuturkan, kebiasaan bertani sudah dilakoninya sejak duduk di bangku SMP. Setiap ada waktu, apalagi libur sekolah, Arya pasti turun gelanggang bercocok tanam bersama orang tuanya dengan perasaan gembira.

“Ya senang aja bisa bantu orang tua. Lihat orangtua cape atau susah engga tega, kan mereka yang sudah membesarkan dan mendidik kita,”katanya pada redaksi.

Bila berkebun, pemuda kelahiran 2001 ini, membawa peralatan tempur seperti cangkul, parang dan peralatan lainnya.  Sampai di kebun, Arya, langsung mengerjakan apa yang menjadi tugas dan tangung jawabnya.

Artikel Terkait :

https://spirit.my.id/2020/08/di-usia-ke-75-tahun-generasi-milineal.html


Anak bungsu dari 2 bersaduara ini mengaku awalnya males, tapi setelah dipikir – pikir secara mendalam, ngapain males, engga ada untungnya.

“Pada mulanya sih ngerasa kepaksa, tapi lama – kelamaan jadi biasa. kalau udah biasa, tani itu enak, engga cape seperti yang banyak orang diomongin. kerjanya engga dikerjar kejar waktu, santai tapi serius,”tuturnya.

Menurutnya negara Indonesia, adalah negara pertanian, banyak lahan yang bisa dimanfaatkan untuk bertani namun, cowok yang bercita – cita jadi Polisi ini menyayangkan, kaum muda tak tertarik pada sektor ini.

Arya sendiri tak merasa malu apalagi gengsi, sebab jika menuruti itu kapan majunya. Lagian, profesi tani tidak hina justru membanggakan, bisa menyediakan keperluan bahan pokok.

Baca Juga :

https://spirit.my.id/2020/08/qanza-perlahan-tapi-pasti-mulai-beraksi.html


Karena itu sang pemuda, mengajak kepada semuanya, untuk memanfaatkan waktu dengan baik terutama membantu kedua orang tua.
See also  Kang Daniel, Hanya Butuh Sebelas jam 36 Menit.

“Biasa aja engga malu, Justru pertanian harus dibudayakan di kalangan anak muda,, jangan cuma main engga karuan, dari pada gitu, mending bantu – bantu orang tua atau isi dengan hal yang baik. Yah mendingan kaya saya jadi petani aja,”tutupnya seraya tertawa.

(Res)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *