Para Bikers Motor Gede Tumpah di Acara Bandung Bike Fest 2022. Begini Keseruannya!

Event168 Views

Bikers
Bandung Bike Fest 2022.


spirit.my.id – Seputar jalan Diponegoro, Gedung Sate, pada hari Sabtu, 1 Oktober 2022, dipenuhi oleh ribuan bikers moge alias motor gede di acara Bandung Bike Fest (BBF)yang di inisiasi oleh Harley Davidson Club Indonesia (HDCI) Bandung.1

Para bikers yang hadir di event ini  tidak hanya dari Jawa Barat, tapi dari berbagai daerah Indonesia.

Artikel Terkait :

https://spirit.my.id/2019/02/bikers-subuhan-berawal-dari-obrolan.html?m=1

Bahkan bikers dari luar negeri seperti Australia, Malaysia, Singapore, Brunei Darussalam, mengikuti event tersebut.

Acara yang didukung Super Adventure  ini, tentu saja menyajikan berbagai atraksi yang menarik dan menghebohkan. Salah satunya street boxing.

Street boxing menyajikan petarung amatir maupun profesional. Menariknya disajikan pertarungan di kelas wanita yang cukup menyedot perhatian.


Event pun semakin hangat dengan kehadiran Gubernur Jawa Barat. Ridwan Kamil.

Kang Emil, panggilannya, datang sore hari bersama anak bungsunya menggunakan mobil yang biasa dipakai oleh almarhum Emmeril Khan Mumtaz.

Malam hari event semakin meriah, diantaranya penampilan fashion show bikers, yakni atraksi mengendarai motor gede dengan berbagai gaya. Lalu ada marching band, 30 model fashion show on the street dari Eiger, musik dari berbagai grup band dan DJ Derina Derin.

Tambah keren disajikan video mapping Gedung Sate sebagai simbolis menuju Wing Day 2023 diikuti Dancing On The Street Bersama seluruh bikers.

Adapula Bandung Bernyanyi persembahan musisi Kota Bandung dalam rangka HUT Kota Bandung dan Jawa Barat yang menghadirkan sebanyak 100 personel plus 30 penyanyi.

Para musisi Bandung menyambut jajaran para petinggi HDCI dari pusat sampai Kota Bandung ditambah tamu istimewa, gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.

Baca Juga :

See also  Resna : Ikut Rumpaka Singing Contest Ingin Lihat Orangtuanya Bahagia

https://spirit.my.id/2021/12/ini-cerita-menggelitik-masa-sma-tahun-90.html?m=1

Bandung Bike Fest 2022 juga,  mengundang pelaku UMKM. Dihadirkan UMKM karena salah satu tujuan kegiatan ini untuk membantu bangkitnya pariwisata dan UMKM setelah dipukul pandemi.

Band legendaris asal Bandung RIF, tampil menjadi puncak hiburan.

Berita seputar olahraga nasional dan Jawa Barat kunjungi :

https://sportsjabar.com/bandung-bike-fest-2022-pestanya-para-bikers-penuh-keseruan-dan-manjakan-ribuan-pengunjung/

(Res)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *