Meski Diperkuat Satu Pemain Asing, Bandung Bank bjb Tandamata Optimis Raih Hasil Positif

Bolavoli95 Views

Bandung bank bjb


spirit.my.id – Juara bertahan  Bandung Bank bjb Tandamata, kembali bersua dengan tim yang ditaklukannya di final Proliga 2022, Petrokimia Gresik.

Keduanya akan bentrok di laga pembuka PLN Proliga 2023, yang akan dihelat di GOR Indoor Jalak Harupat, Soreang, Kamis, 5 Januari 2023.


Diprediksi pertandingan tersebut akan berlangsung alot dan panas.

Kekuatan tim yang diasuh pelatih Alim Suseno ini, tetap sangar lantaran masih mempertahankan pilar-pilar lama seperti Wilda Siti Nurfadilah, Nandita Ayu Salsabila serta Sheilla Bernadetha.

Di laga pembuka nanti, Wilda dan kolega akan diperkuat satu pemain asing yakni Madelline Jasmin Guilline.

Dengan kekuatan yang cukup merata, tim putri Kota Kembang Bandung optimis bisa raih hasil maksimal, seperti yang dikatakan oleh Ayi Sobarna, Manager Bandung Bank bjb Tandamata.

“Persiapan tim sudah 100 persen. Sebagai tuan rumah kita ingin memberikan yang terbaik,” katanya dalam jumpa pers, di Naripan Hotel, Rabu 4 Januari 2023.


Rasa optimistis itu muncul karena anak asuhnya dalam kondisi siap tempur menghadapi laga pertama.

“Intinya semua pemain sudah siap  bertanding 100 persen seperti yang saya sampaikan tadi. Dan apapun yang disampaikan pelatih sudah dicerna para pemain,” tandasnya.

Atas penilaian tersebut, sang Manager, berharap kemenangan di laga perdana bisa dikantongi sebagai bekal laga-laga berikutnya. Sekaligus menyuguhkan tontonan menarik bagi pecinta voli.

“Mudah-mudahan besok bisa tampil maksimal untuk penonton Bandung dan Jawa Barat bisa memberikan hasil yang positif,” tutupnya.

(Res)

See also  Tiga Kali Bertanding Timnas Bolavoli Putri Sempurna Lolos Ke Semifinal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *